05 May 2023
Yogyakarta, Selasa 2 Mei 2023 POLKESYO menyelenggarakan Kegiatan Syawalan Keluarga Besar Poltekkes Kemenkes Yogyakarta Tahun 1444H dengan mengangkat tema : Aktualisasi Nilai Religiusitas dalam Mendukung Kinerja Institusi yang dilaksanakan secara luring di Grha Bina Husada Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.
Kegiatan syawalan ini, seperti disampaikan oleh Ketua Panitia Ramadhan di Kampus POLKESYO, Dr. Umi Istanah, S.Kep, Ns, M.Kep, Sp. Mb, yang juga sekaligus Wakil Direktur III POLKESYO, merupakan satu rangkaian kegiatan Ramadhan di kampus dan syawalan merupakan puncak dari kegiatan RDKP. Sebelumnya sudah dilaksanakan berbagai kegiatan sebagai bentuk menyemarakkan Kegiatan Ramadhan di Kampus di antaranya Sholat Dzuhur Berjamaah disambung Kultum Dzuhur, Kegiatan Tarawih Keliling, Kegiatan Peringatan Nuzulul Qur'an dan juga kegiatan Bazar Ramadhan.
Rangkaian kegiatan dimulai dengan Pembukaan, Pembacaan Lantunan Ayat Suci Al-Quran, Laporan Ketua Panitia, Ikrar Sayawalan dan Penerimaaan Ikrar Syawalan sekaligus Sambutan oleh Direktur kemudian kegiatan salam-salaman. Selain dihadiri oleh civitas POLKESYO, kegiatan syawalan juga dihadiri oleh Bapak Ibu Direktur Senior, Kepala Dusun, Kepala RW, Kepala RT di sekitar POLKESYO. Sebagai inti kegiatan syawalan, disampaikan tausyiah oleh Ustadz Dr Joko Santoso, M.Si dari Fakultas Farmasi UGM yang menyampaikan tausiyah tenntang Aktualisasi Nilai Religiusitas dalam Mendukung Kinerja Institusi. Sehingga harapannya, seperti disampaikan oleh Direktur POLESYO, Dr. Iswanto, S.Pd, M.kes, setelah kegiatan ini, bulan syawal menjadi start untuk lebih meningkatkan kinerja lagi, dan POLKESYO bersama-sama dapat mengukir prestasi membangun reputasi tidak hanya di tingkat nasional tapi juga internasional.